Menjalin Tali Silaturahmi Babinsa Komsos Dengan FKKAU

Yogyakarta – Untuk menjalin keakraban dan kedekatan dengan warga sekitar, Babinsa Koramil 12/Gondomanan Sertu Ali Anwar, melaksanakan Komsos dengan Forum Komunitas Kawasan Alun-alun Utara (FKKAU) di Jl. Pekapalan No. 7 Kelurahan Prawirodirjan Kemantren Gondomanan, Kota Yogyakarta, Senin (17/10/2022).

Komsos selalu dilakukan Babinsa sebagai sarana untuk memperoleh suatu informasi dan mengetahui berbagai perkembangan yang terjadi di wilayah khususnya wilayah binaan. Untuk memperoleh itu semua perlu diciptakan hubungan emosional yang lebih akrab kepada siapapun.

“Untuk menjalin hubungan yang lebih baik, kita sebagai Babinsa harus terus menjalin silaturahmi agar selalu dekat dengan siapapun dan sebagai sarana silaturahmi agar lebih akrab,” ungkapnya.

Salah satu anggota dari FKKAU saudara Fander mengatakan, “Dengan saling bertukar informasi yang ada di wilayah, kita bisa mengetahui situasi yang berkembang di wilayah secara cepat, sehingga memudahkan kita dalam mengambil langkah,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *