Menuju Zona Hijau Pemda Bersama TNI-Polri Gencarkan Penyemprotan Disinfektan
MAGELANG, — Plh. Walikota Magelang Drs. Joko Budiyono, M. Si, memimpin Apel Penyemprotan Disinfektan dalam rangka memutus penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kota Magelang, Kamis (18/02). Apel yang digelar di Jln. Alun Alun Selatan No. 7 Kemirirejo Kecamatan Magelang Tengah Kota Magelang diikuti oleh beberapa instansi.
Dalam sambutannya, Plh. Walikota menyampaikan alhamdulilah penyebaran Covid-19 di Kota Magelang semakin hari dapat dikendalikan dari yang semula berada di zona merah kini menjadi zona kuning dan semoga dalam beberapa hari kedepan bisa menjadi zona hijau.
Berbagai upaya telah dilakukan dalam menekan laju peningkatan kasus baru, himbauan dan gelar Operasi Yustisi pun terus dilakukan untuk memantau dan mengingatkan warga masyarakat agar patuh terhadap protokol kesehatan. Namun demikian kunci keberhasilan dari iktiar ini adalah kesabaran dan kesediaan seluruh elemen masyarakat untuk ambil bagian dalam memerangi pandemi ini dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan.
“Kegiatan penyemprotan disinfektan ditempat tempat dan fasilitas umum ini merupakan kegiatan yang sudah kesekian kalinya dilaksanakan TNI – Polri dan jajaran pemerintah Kota Magelang, sebagai wujud pelayanan kepada masyarakat dan untuk melindungi serta terhindar dari penyebaran Covid-19,”ujar Joko.
Nampak hadir pada kegiatan tersebut Dandim 0705/Magelang Letkol Arm Rohmadi, S. Sos., M. Tr.(Han), Plt Kapolres Kota Magelang AKBP R. Fidelis Timoranto, S.IK, Wakapolres Kota Magelang Kompol Dwi Retno Wati SH. MH, Kasatpol PP Kota Magelang Drs. Singgih Indri Pranggana, Kadishub Kota Magelang Bp. Candra Widjiadmiko Adi, Ka Dinkes Kota Magelang diwakili Kasi P3M Bp. Lilik Sunarto.
Seusai apel dilanjutkan dengan penyemprotan disinfektan di Taman Badakan, Taman Ahmad Yani, Armada Estate dan ditempat keramaian di wilayah Kota Magelang.(pen0705).