Normalkan drainase, Babinsa Koramil 18 Puring laksanakan kerja bakti membuat parit

KODIM 0709 /Kbm-Babinsa Koramil 18/Prg Sertu Teguh widiantoro bersama Warga laksanakan kerja bakti rehab saluran drainase di Rt02 rw 02 desa Weton Wetan Kec Puring Kab Kebumen. (11/11/2021)
Musim penghujan sudah tiba, intensitas curah hujan juga sudah mulai tinggi.Seringkali air tidak dapat mengalir ke sungai, diakibatkan saluran drainase yang tidak baik. Untuk mengatasi hal tersebut Sertu Teguh widiantoro selaku Babinsa yang selalu melekat dengan warga mengajak warga untuk melaksanakan perbaikan. Sesuai dengan butir 8 Wajib TNI terakhir yang berbunyi “menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya”,maka babinsa mengajak warga untuk melaksanakan perbaikan saluran pembuangan dari rumah rumah agar tidak menggenang dan mengalir lancar menuju sungai.
Ditengah gerimis, warga tetap semangat melakukan pemasangan papan dan besi tulangan yang nantinya akan digunakan untuk pengecoran parit.Warga antusias melaksanakan kerja bakti karena dengan  saluran drainase lancar, kemungkinan genangan air akan berkurang dan wabah penyakit yang biasa menyerang pada musim penghujan jadi terminimalisir. (Pendim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *