Pendampingan Babinsa Dalam Pelaksanaan Bias di Sekolah
Babinsa Koramil 16/Godean Kodim 0732/Sleman Sleman Sertu Bambang Tri Laksono melaksanakan Pendampingan kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) di Sekolah Dasar Brongkol Kalurahan Sidomulyo Kapanewon Godean Sleman,Kamis (3/11/2022).
Imunisasi yang dilaksanakan saat ini yaitu imunisasi DT (Difteri Tetanus) untuk kekebalan tubuh terhadap penyakit Difteri dan Tetanus yang dilaksanakan oleh petugas dari Puskesmas Godean I (Satu).
Sertu Bambang menerangkan, Pelaksanaan Imunisasi ini ditujukan kepada siswa-siswi Kelas I jumlah 28 murid, Klas II jumlah 29 murid serta Klas V jumlah 31 murid dan bertujuan untuk memberi daya tahan tubuh atau imun serta kekebalan anak-anak terhadap penyakit tertentu, terutama Difteri dan Tetanus di kemudian hari,”ungkapnya.
Ia juga, menyampaikan dukungannya dalam kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah dengan mendampingi petugas yang melaksanakan imunisasi dan menghibur serta menenangkan para siswa-siswi yang akan di imunisasi agar tidak takut saat diimunisasi,”terangnya.(Pendim 0732/Sleman)