Peran Babinsa Motivasi PKK Tentang Kebersihan Lingkungan
Yogyakarta – Guna menunjang tugas Teritorial Babinsa Koramil 09/Mantrijeron Serka Sarijan selalu melakukan komunikasi sosial (Komsos) dengan ibu-ibu PKK guna memotivasi tentang kebersihan lingkungan dikelurahan Gedongkiwo Kemantren Mantrentrijeron Kota Yogyakarta.
Hal tertersebut selalu menjadi tugas pokok Babinsa sebagai motifasi masyarakat diwilayah binaan yang menjadi tanggung jawabnya.
Kapten Inf Makkasau, S.H, Selaku Komandan Koramil 09/Mantrijeron selalu menekankan kepada seluruh anggota tak hanya Babinsanya saja, namun semuanya untuk selalu melaksanakan kegiatan Komsos ini, karena melalui komunikasilah semua informasi yang ada di wilayah bisa didapatkan.
Sementara itu Serka Sarijan selaku Babinsa Gedongkiwo tak segan untuk melakukan Komsos dengan ibu-ibu PKK melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang kebersihan lingkungan yang ada di wilayah binaannya tersebut, karena dengan adanya lingkungan yang bersih kesehatan warga akan lebih terjaga.
Kegiatan silaturahmi, serta komunikasi sosial adalah bagian dari peran dan fungsi Babinsa dalam melakukan pembinaan di wilayah yang menjadi tanggung jawabnya. Dengan berkomunikasi dan berinteraksi secara langsung dengan segenap komponen masyarakat, maka hubungan kedekatan dapat terjaga dan terbina dengan sebaik-baiknya