Pererat Silaturahmi, Kodim 0730/Gunungkidul Gelar Pertemuan Gabungan Bersama Persit KCK di Gedung Kesenian

GUNUNGKIDUL – Komando Distrik Militer (Kodim) 0730/Gunungkidul menyelenggarakan kegiatan Pertemuan Gabungan yang melibatkan seluruh anggota Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXI Dim 0730/Gunungkidul. Acara ini berlangsung dengan khidmat dan penuh keakraban bertempat di Gedung Kesenian Gunungkidul di Jln Pemuda No 227, Dusun Rejosari, Kalurahan Baleharjo, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul. Kamis(29/1/2026).

Pertemuan tersebut di hadiri Komandan Kodim 0730/Gunungkidul Letkol Inf Alfian Yudha Praniawan, Para Perwira Staf Kodim 0730/Gunungkidul, Ketua Persit KCK Cabang XXXI Dim 0730/Gunungkidul Ny. Rindhani Alfian Yudha Praniawan, Pembina Harian Persit Kapten Arh Tedi Wiratmoko, para Ketua Ranting Koramil jajaran Kodim Gunungkidul, serta seluruh anggota Persit.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi, memperkokoh kekeluargaan, serta menyelaraskan visi dan misi organisasi antara prajurit TNI dengan anggota Persit sebagai pendukung utama tugas suami.

Arahan Komandan Kodim 0730/Gunungkidul Letkol Inf Alfian Yudha Praniawan dalam acara pertemuan gabungan ini menekankan, pentingnya peran keluarga dalam mendukung keberhasilan tugas pokok prajurit di lapangan, Memberikan pembekalan bagi anggota Persit KCK Cab XXXI Dim 0730/Gunungkidul mengenai pola hidup sehat, keharmonisan rumah tangga, serta peran aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, Menjadi sarana komunikasi dua arah antara pimpinan dan anggota untuk menyerap aspirasi serta solusi atas kendala yang dihadapi di lapangan maupun dalam organisasi

“Keharmonisan keluarga adalah pondasi utama bagi seorang prajurit dalam menjalankan tugas negara. Pertemuan ini bukan sekadar rutinitas, melainkan momentum untuk saling menguatkan satu sama lain,” ujar Dandim 0730/Gunungkidul.

Melalui pertemuan gabungan ini, diharapkan seluruh keluarga besar Kodim 0730/Gunungkidul semakin solid, kompak, dan mampu memberikan kontribusi positif bagi pembangunan serta keamanan di wilayah Kabupaten Gunungkidul.

Selain itu, kegiatan ini diisi dengan sosialisasi dari Bank Rakyat Indonesia(BRI) yang memberikan pengenalan layanan dari perbankan.

Di akhir kegiatan, Ketua Persit KCK Cabang XXXI Dim 0730/Gunungkidul
menegaskan pentingnya sikap kebersamaan, dan saling mendukung antar anggota Persit. Pertemuan gabungan ditutup dengan
pembagian doorprize yang menambah suasana keakraban dan kekeluargaan.
Serta Foto bersama sebagai simbol kebersamaan keluarga besar Kodim 0730/Gunungkidul.(Pen0730GK).