Peringati HUT TNI Ke 77 Kodim 0732/Sleman Gelar Donor Darah
Sleman — Komandan Kodim 0732/Sleman Letkol Arm Danny Arianto Pardamean Girsang, S.Sos., M.Han pimpin langsung kegiatan Donor Darah dalam Rangka HUT TNI ke 77 bertempat di Aula Makodim 0732/Sleman Jl. Magelang Km 14,5 Medari Sleman,Senin (2/10/2022)
Letkol Arm Danny mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini disamping untuk memperingati HUT TNI Ke 77 juga untuk memenuhi kebutuhan stok darah di Kabupaten Sleman yang diselenggarakan bekerjasama dengan PMI Kabupaten Sleman, Menurutnya mendonorkan darah bukan hanya bukti bahwa kita peduli terhadap sesama, tetapi mendonorkan darah adalah upaya kita untuk hidup sehat,”Ujarnya
Lebih lanjut, Donor darah selain bermanfaat untuk kemanusiaan juga berguna untuk kesehatan bagi pendonor itu sendiri, karena sirkulasi atau pergantian darah dalam tubuh lancar, Oleh sebab itu, banyak orang yang selalu rutin dan berkala mendonorkan darahnya demi menolong orang dan mendapatkan manfaat yang diperoleh.
Mendonorkan darahnya untuk kemanusiaan, karena setetes darah kita mampu menyelamatkan nyawa mereka yang membutuhkan dan tentunya merupakan suatu kebahagian tersendiri tatkala kita masih menjadi hamba yang mampu memberikan manfaat untuk orang lain,”jelas Dandim Sleman.(Pendim 0732/Sleman)