Sasaran Fisik Satgas TMMD Sengkuyung Tahap I Kodim 0732/Sleman Tahun 2025 Masuk Tahap Finishing

Sleman — Hari Jum’at Bulan Ramadhan tidak menyurutkan semangat Pasukan dan Masyarakat yang tergabung dalam Satgas TMMD Sengkuyung Tahap I TA 2025 Kodim 0732/Sleman gerak cepat mengerjakan sasaran fisik berupa Pembuatan Talud dan 5 (Lima) RTLH Bertempat di Dusun Gatak Selomartani Kalasan Sleman.Jumat (14/3/2025) 

Disela kegiatan Pasi Teritorial Kodim 0732/Sleman Kapten Arm Irwan mengatakan, hari ini kita masih mengerjakan Sasaran Fisik Berupa Pembuatan Talud jalan dan RTLH 5 (Lima) Rumah Alhamdulillah progresnya sangat baik dan sesuai target dan hari ini melaksanakan finishing.

Walaupun hari Jumat dan melaksanakan Ibadah Puasa TNI dan Masyarakat yang tergabung dalam Satgas TMMD Sengkuyung Tahap I TA 2025 Kodim 0732/Sleman terlihat sangat antusias dan semangat mengerjakan sasaran fisik baik pembuatan talud maupun RTLH 5 (Lima) Rumah dan Alhamdulillah sudah selesai 100 % dan Talud jalan masuk tahap finishing.”tutup Kapten Irwan.(Pendim 0732/Sleman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *