Satgas Pra TMMD Kodim 0732/Sleman Mulai Sentuh Pembangunan Talud
Sleman — Mengawali pelaksanaan Pra TMMD Sengkuyung Tahap II TA 2023 Kodim 0732/Sleman yang dilaksanakan di Kalurahan Nogotirto Gamping Sleman, Satgas Pra TMMD maupun warga mulai menyentuh salah satu sasaran fisik,yaitu pembangunan talud,Kamis (6/7/2023).
Meski masih pada tahap Pra TMMD namun pekerjaan gotong royong antara masyarakat dengan Bapak-Bapak TNI dari Kodim 0732/Sleman, terlihat bersemangat dan warga pun cukup antusias dengan adanya TMMD ini.
Dalam program TMMD di Kalurahan Nogotirto ini juga akan mengerjakan pengecoran jalan,akan tetapi pengecoran jalan tersebut akan di kerjakan setelah pembuatan talud tersebut selesai.
Perlu diketahui pula bahwa, TMMD Kodim 0732/Sleman di Kalurahan Nogotirto Gamping ini akan mengerjakan sasaran fisik diantaranya, Pengecoran jalan sepanjang 370 meter lebar 3 meter dan ketebalan 12 Cm, Pelebaran Jembatan panjang 6 meter lebar 3 meter, Perbaikan Talud, Rehap Atap Pos Kamling dan Dua unit Pembangunan RTLH.(Pendim 0732/Sleman)