Sinergitas Babinsa Gunungketur Dampingi Puskesmas Lakukan PSN Dukung Kesehatan Lingkungan

Yogyakarta – Babinsa Kelurahan Gunungketur Koramil 05/Pakualaman Serda Kirpan bersama perangkat Kelurahan Gunungketur mendampingi Kader Kesehatan dari Puskesmas Pakualaman untuk melaksanakan kegiatan Gerakan Serentak Pemberantasan Sarang Nyamuk (Gertak PSN) di Kampung Gunungketur Pakualaman. Rabu (10/8/2022).

Serda Kirpan mengatakan, kebersamaan Babinsa Serda Kirpan dengan Perangkat Kelurahan dan Kader Kesehatan Puskesmas melaksanakan kegiatan PSN bertujuan untuk mewaspadai dan mengantisipasi serangan penyakit DBD di lingkungan masyarakat, karena itu warga masyarakat perlu menjaga kebersihan lingkungan di dalam maupun di luar rumah, salah satu bentuk kegiatan yang efektif untuk tujuan tersebut adalah Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN).

“Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) bisa dilakukan dengan cara 3M yakni menguras, menutup dan mengubur barang-barang yang tidak terpakai yang berpotensi menjadi sarang nyamuk penyebab demam berdarah dan pemberian abate di bak air maupun tempat penampungan air lainnya,” kata Serda Kirpan.

Serda Kirpan juga menjelaskan bahwa sinergitas bersama Kader Kesehatan dan Perangkat Kelurahan dilakukan sebagai upayanya dalam mendukung terwujudnya masyarakat yang sehat, berikut lingkungan pemukiman warga masyarakat di wilayah yang menjadi tanggung jawabnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *