Tekan Penularan Covid 19, Satgas Covid Gencarkan Operasi Yustisi

Angka Covid 19 yang terus meningkat di wilayah Kabupaten Magelang membuat Satgas Covid 19 melaksanakan antisipasi supaya covid 19 tidak semakin meluas. Antisipasi dengan melaksanakan kegiatan Operasi Yustisi Covid 19 di Jalan Blabak – Rambeanak, tepatnya di depan pasar Blabak ,Kecamatan Mungkid,  Selasa (2/11)

Sasaran operasi ini para pengendara serta warga masyarakat yang beraktivitas tanpa mematuhi protokol kesehatan. Bagi warga yang kedapatan melanggar diberikan teguran serta pendataan oleh Satgas. Personel satgas covid 19 terdiri dari unsur Koramil, Polsek dan Puskesmas Mungkid.

Komandan Koramil 13/Mungkid Kapten Arm Mashudi Pitoyo yang berada di lokasi memberikan himbauan agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker,  mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak aman paling tidak 2 meter.

“Kita semua wajib patuhi protokol kesehatan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan dan keluarga dari penyebaran covid 19” kata Kapten Pitoyo.

Sementara itu para pelangangar yang terjaring oprasi yustisi diberi sangsi sosial  antara lain menyanyikan lagu Indinesia Raya sambil menghormat, mengucapkan Pancasila serta berjanji akan selalu pakai masker selama di luar rumah.

Kegiatan yang dilaksanakan di depan Pasar Blabak Mungkid tersebut berhasil menindak puluhan pelangar yang tidak patuh untuk memakai masker.  Diharapkan dengan oprasi ini dapat memberi rasa jera pagi pelangar dan masarakat lebih sadar dengan protokol kesehatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *