Tinjau TMMD Reguler ke 115 Kodim 0730/Gunungkidul, pesan Kasdam IV/Diponegoro hasil TMMD harus di Rawat dangan Baik.

WONOSARI – Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Parwito didampingi Irutben Itdam Kolonel Inf Mahmud Asops Kasdam dan Waaster Kasdam IV/Dip Letkol Kav. Prawira Negara Matondang melaksanakan kunjungan kerja di Kodim 0730/Gunungkidul dalam rangka meninjau pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-115 Tahun 2022 di Desa Kedungpoh Kap. Nglipar Kab. Gunungkidul telah dilaksanakan Kunker dan Wasev TMMD Reg ke-115 TA 2022.
Kedatangan Kasdam IV/Diponegoro beserta rombongan di Makodim disambut Kasiter Korem 072/Pmk Kolonel Inf Gempar Sebayang, Dandim 0730/GK Letkol Kav. Anton Wahyudo sebagai Dansatgas TMMD Reg 115 Kodim 0730/Gk bersama Wakil Bupati Gunungkidul Heri Susanto S. Kom MSi,Kapolres Gunungkidul di Wakilkan Kompol Hendra Prastawa,Kajari Wonosari Umar Renaldi SH dan Lurah Kedungpoh Bp.Dwi yono. Jumat, 28 Oktober 2022.

Seusai menerima paparan tentang pelaksanaan TMMD oleh Dandim 0730/Gk, rombongan Kasdam IV/Diponegoro melanjutkan perjalanan menuju lokasi TMMD Reguler Ke-115 Tahun 2022 di Dsn Gojo Kal. Kedungpoh dan Dsn Klayar Kap. Nglipar Kab. Gunungkidul yang di sambut oleh Forkompinkap dengan tarian dan pengalungan bunga kepada Bpk.Kasdam sebagai bentuk Penghormatan dari masyarakat dengan adanya pembuatan Jalan Desanya.

“Kegiatan ini dalam rangka peninjauan pembangunan TMMD, karena pada tanggal 9 November 2022 akan selesai dan hasilnya akan di serahkan kepada Pemerintah Daerah, selanjutnya akan digunakan Masyarakat,” kata Kasdam IV/Diponogoro kepada awak media.

Menurut laporan Dandim , bahwasanya pekerjaan ini dapat berjalan dengan lancar, walaupun kita lihat saat ini kondisi pengerjaan belum 100% selesai, tetapi Pak Lurah dan Dandim sudah melaporkan dan meyakini bahwa 1 minggu kedepan akan selesai semua termasuk pembuatan talud dan berguna membantu pertumbuhan ekonomi masyarakat dan perekonomian mengingat jalan di Desanya Kini terlihat besar dan kokoh..

“Mudah-mudahan nanti bisa bermanfaat , bagi masyarakat dan untuk dijaga bersama dan Saya minta kepada masyarakat untuk sama-sama menjaga dan merawat hasil dari TMMD Reguler ke 115 ini,” tegas ” imbuh Brigjen TNI Parwito(pen0730GK).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *