Vaksinasi di Balai Kalurahan Kaliagung Kapanewon Sentolo Berikan Pelayanan Vaksin Sinovac Dosis 1 dan 2
Kulon Progo. Rabu (22/09), percepatan vaksinasi Kodim 0731/Kulon Progo dalam rangka penanganan Covid-19 kembali digelar di Balai Kalurahan Kaliagung, Kapanewon Sentolo, untuk memberikan pelayanan vaksin Sinovac dosis 1 dan 2 kepada masyarakat Kapanewon Sentolo dan sekitarnya.
Danramil, Kapolsek dan Panewu Sentolo memantau langsung giat vaksinasi guna memastikan pelayanan vaksin berjalan dengan tertib, lancar dan aman. Pelaksanaan vaksinasi juga mendapat kunjungan dari Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo dan Asda I Setda Drs. Jazil Ambar Was’an.
Disampaikan Danramil 07/Sentolo Kapten Czi Sugiarta bahwa petugas vaksinator dari Siswa Dik Mapa TNI, Nakes Puskesmas Sentolo I, Nakes Puskesmas Sentolo II, Dokter Muda UGM Yogyakarta, PKH dan KPKD Kapanewon Sentolo.
Sebanyak 2370 dosis vaksin Sinovac disiapkan guna memberikan pelayanan vaksin kepada masyarakat pada hari ini. Target pencapaian sebanyak 2000 orang, warga datang dan terdaftar sebanyak 1714 orang, berhasil divaksin 1664 orang dengan rincian 500 orang untuk dosis 1 dan 1164 orang untuk dosis 2, ditunda sebanyak 50 orang karena faktor kesehatan. Sisa vaksin 706 dosis selanjutnya disimpan di Kantor Dinkes Kulon Progo, jelasnya. (Pendim 0731/Klp).