WUJUD PEDULI DAN BELA SUNGKAWA, DANDIM 0706/TEMANGGUNG HADIRI PEMAKAMAN ISTRI ANGGOTANYA

Temanggung-Wujud kepedulian dan turut merasakan duka yang mendalam atas musibah yang dialami oleh salah satu anggotanya, Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol Inf Denver Micha H Napu, S.E, M.M melayat ke rumah duka Istri dari Serda Mulyono yang meninggal dunia bertempat di Dusun Ketitang Desa Ketitang Kecamatan Jumo Kabupaten Temanggung, Selasa (22/03/2022)

Diketahui, Ny. Sri Haryati isteri dari Serda Mulyono meninggal dunia pada tanggal 22 Maret 2022 Pukul 00.30 Wib di rumahnya karena sakit yang diderita selama 13 Tahun ini.

Pada kesempatan itu Dandim  menyampaikan ucapan turut berduka cita yang sedalam dalamnya atas berpulangnya almarhummah Ny. Sri Haryati.”Kami pribadi dan keluarga besar Kodim 0706/Temanggung beserta Persit  KCK Cabang XXVI Kodim 0706/Temanggung mengucapkan turut berduka cita yang mendalam, semoga almarhumah diberikan tempat yang layak disisi Allah SWT dan di ampuni segala dosa-dosanya, “ucapnya

Selanjutnya Dandim menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini harus dilakukan untuk memberikan motivasi kepada keluarga yang ditinggalkan agar tabah dan ikhlas dalam menerima cobaan, karena ini sudah menjadi takdirnya, “Jelas Dandim

Sementara itu, Serda Mulyono mengungkapkan bahwa mendapat kunjungan dari orang nomor satu di Kodim 0706/Temanggung, merasa sangat terharu dan apalagi saat Dandim ikut mendo’akan hingga mengantar ke tempat peristirahatan terakhir isteri saya.

“Terimakasih Bapak Dandim 0706/Temanggung atas kunjungannya dan motivasi serta do’anya, semoga kepedulian Dandim kepada kami menjadikan berkah bagi keluarga kami,” ucap Serda Mulyono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *